POLRES METRO JAKARTA BARAT SIAP MELINDUNGI, MENGAYOMI DAN MELAYANI MASYARAKAT

Sabtu, 30 April 2011

Peringatan hari buruh 1 Mei 2011

1 Mei dikenal dengan Mayday adalah merupakan peringatan hari buruh yang selalu diperingati dengan penyampaian pendapat dimuka umum yang sering dikenal dengan istilah Demonstrasi, beberapa rencana dalam memperingati hari buruh diantaranya adalah di Istana Presiden, di Gedung DPR/MPR RI, Bundaran HI, Monas dan terutama di Kantor Kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi.
Menyikapi hal tersebut, Polri khususnya Polda Metro Jaya menetapkan Siaga Satu yang di ungkapan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Baharudin Djafar di Jakarta, Jumat (29/4). ”Pengamanan untuk peringatan Hari Buruh berstatus siaga satu bagi Polda Metro Jaya dan Polda Metro Jaya menyiagakan personel Polri dari 7.000 hingga 10.000 dalam melayani dan mengamankan massa yang memperingati Hari Buruh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar