POLRES METRO JAKARTA BARAT SIAP MELINDUNGI, MENGAYOMI DAN MELAYANI MASYARAKAT

Rabu, 29 Desember 2010

Korsleting Listrik Habiskan 4 Rumah di Tambora

Sebanyak empat rumah di RT 010 RW 02 Kel.Duri Utara, Kec.Tambora, Jakarta Barat ludes terbakar, Jumat (26/11/2010) dinihari. Diduga, api berasal dari korsleting listrik di rumah yang merangkap industri garmen.
Peristiwa yang terjadi sekira pkul 01:30 WIB ini sempat membuat panik warga. Pasalnya, lokasi kebakaran berada di pemukiman padat. Warga khawatir api bisa merambat, hingga mereka bahu-membahu memadamkan kobaran api sebelum petugas tiba.
Api baru berhasil dikuasai setelah 23 unit mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi memadamkan api.
Menurut keterangan saksi di lokasi kejadian, asal api diperkirakan dari rumah seorang warga bernama Nuri yang mempunyai usaha garmen di lantai dua rumahnya.
Untuk sementara, warga yang kehilangan rumah diungsikan di kantor sekretariat RW 02 yang terletak 20 meter dari lokasi. Kasusnya ditangani petugas Polsek Metro Tambora.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar